Admin linux minimal harus tau siapa? menjalankan perintah apa? dan kapan? pada server linux nya? dan kebanyakan juga belum tau bagaimana caranya memeriksa history cli, termasuk ‘aldy’…he he he

Oke, let’s start :
1. perintah pertama adalah :

root@localhost ~]# history (enter)

akan menampilkan perintah yang pernah dijalankan oleh user root, diurutkan berdasar nomor urut. perintah ini bisa ditambahkan ‘| more’ atau ‘less’ :

root@localhost ~]# history | more

root@localhost ~]# less /root/.bash_history

atau bila dikehendaki juga untuk memeriksa command yang dijalankan oleh user lainnya :

root@localhost ~]# less /home/nama_user/.bash_history

2. untuk menampilkan juga tanggal dan jam waktu perintah tersebut dijalankan :

root@localhost ~]# HISTTIMEFORMAT=”%y/%m/%d %T ” (enter)

atau

echo ‘export HISTTIMEFORMAT=”%y/%m/%d %T “‘ >> ~/.bashrc

maka ketika ‘history’ dipanggil ulang akan muncul lengkap dengan tanggal dan jam nya :

1009 18/04/16 19:05:02 less /root/.bash_history
1010 18/04/16 19:05:12 history
1011 18/04/16 19:05:29 history | more

oke, selamat berburu history command yang dijalankan oleh user di sistem linux anda, dan DWYOR ya!

(https://servernesia.com/2321/melihat-riwayat-perintah-linux/)
(https://servernesia.com/2684/menambahkan-waktu-riwayat-perintah-shell/)